logo Kompas.id
NusantaraDiuji Coba Mulai Besok, Tarif ...
Iklan

Diuji Coba Mulai Besok, Tarif KRL Yogyakarta-Solo Ditetapkan Rp 8.000

Kereta rel listrik dengan rute Yogyakarta-Solo siap untuk beroperasi. Menurut rencana, KRL itu akan diuji coba secara terbatas mulai Rabu (20/1/2021) dengan melibatkan sejumlah pihak.

Oleh
HARIS FIRDAUS
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/7q1tet7eL5jP3RiyZw2ruZrbVlU=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2Fe3865000-0da6-4a60-8beb-8c29ca68668f_jpg.jpg
KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO

Petugas memeriksa kereta rel listrik (KRL) yang akan diuji coba di Stasiun Klaten, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Jumat (4/12/2020). KRL itu akan digunakan untuk melayani rute Yogyakarta-Solo.

YOGYAKARTA, KOMPAS — Kereta rel listrik dengan rute Yogyakarta-Solo siap beroperasi. Menurut rencana, KRL itu akan diuji coba secara terbatas, Rabu (20/1/2021), dengan melibatkan instansi pemerintah dan pihak-pihak terkait. Sementara itu, uji coba yang melibatkan masyarakat umum baru akan dimulai pada 1 Februari.

”Tanggal 20 Januari sampai 31 Januari 2021 akan dilakukan uji coba terbatas bersama instansi pemerintah, stakeholder (pemangku kepentingan), media, komunitas, dan penggiat media sosial,” kata Direktur Utama PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) Wiwik Widayanti dalam webinar bertema ”Hadirnya KRL Yogya-Solo”, Selasa (19/1/2021) sore.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan