logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊBanjir di Brebes Rendam...
Iklan

Banjir di Brebes Rendam Ratusan Rumah

Hujan deras yang turun sejak Selasa (12/1/2021) menyebabkan aliran Sungai Pemali limpas ke permukiman warga di Dukuh Bayur, Desa Bojong, Kecamatan Jatibarang, Brebes, Jawa Tengah, Rabu (13/1/2021).

Oleh
KRISTI UTAMI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/sLKvAM-Fmo_GDA5xKmVwAsVtbr8=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F01%2FWhatsApp-Image-2021-01-13-at-16.09.27_1610542981.jpeg
DOK BPBD BREBES

Banjir dengan ketinggian sekitar 1 meter merendam Dukuh Bayur, Desa Bojong, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Rabu (13/1/2021). Banjir disebabkan meluapnya Sungai Pemali.

BREBES, KOMPAS β€” Hujan deras yang turun sejak Selasa (12/1/2021) menyebabkan aliran Sungai Pemali limpas ke permukiman warga di Dukuh Bayur, Desa Bojong, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Rabu (13/1/2021). Hingga Rabu malam, limpasan air sungai merendam ratusan rumah warga.

Banjir setinggi lebih kurang 1 meter merendam sekitar 200 rumah warga di Dukuh Bayur sejak Rabu pagi hingga malam. Sedikitnya 600 orang terdampak dalam peristiwa tersebut. Sejumlah warga terpaksa mengungsikan anak balita dan warga lansia ke rumah kerabat.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan