logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊPartisipasi Pemilih Pilkada...
Iklan

Partisipasi Pemilih Pilkada Karawang Capai 70,02 Persen

Partisipasi pemilih dalam Pilkada Karawang, Jawa Barat, mencapai 70,02 persen. Meski belum mencapai target karena pandemi, angka ini lebih tinggi dibandingkan pilkada lima tahun lalu.

Oleh
MELATI MEWANGI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/lOoilp9tQwQ0WyYF4MD3HRh_mkY=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2F9bfabe8e-dbbd-40b7-b254-b718298f0444_jpg.jpg
KOMPAS/MELATI MEWANGI

Petugas TPS 15 Desa Klari, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mengenakan kostum pengiring kesenian sisingaan supaya warga tertarik datang mencoblos saat Pilkada Karawang, Rabu (9/12/2020).

KARAWANG, KOMPAS β€” Partisipasi pemilih dalam Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mencapai 70,02 persen. Meski belum mencapai target karena pandemi, angka ini lebih tinggi dibandingkan pemilihan periode sebelumnya.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang sudah menyelesaikan rekapitulasi penghitungan suara di seluruh kecamatan pada Rabu (16/12/2020) dini hari. Pasangan calon Cellica Nurrachadiana-Aep Syaepuloh yang diusung koalisi Partai Demokrat, Partai Nasdem, Partai Golkar, dan PKS unggul dalam penghitungan suara, yakni 60,05 persen. Diikuti berurutan pasangan Ahmad Zamakhsyari-Yusni Rinzani (28,48 persen) dan Yesi Karya Lianti-Ahmad Adly Fayruz (11,46 persen).

Editor:
Mohamad Final Daeng
Bagikan