logo Kompas.id
NusantaraHujan Es Turun di Kabupaten...
Iklan

FENOMENA ALAM

Hujan Es Turun di Kabupaten Sekadau

Hujan es turun di Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat, Sabtu (22/8/2020) malam. Sejumlah warga mengatakan hal itu baru pertama kali terjadi. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika menganalisis kejadian itu.

Oleh
EMANUEL EDI SAPUTRA
· 1 menit baca
https://assetd.kompas.id/Jv2-TPXqWwZTUVbe7Nz0opV67Ok=/1024x1089/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F08%2FHujan-es-batu_1598148716.jpg
AGUS UNTUK KOMPAS

Hujan es turun di kota Sekadau, Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat, Sabtu (22/8/2020) malam. Tampak warga memegang batu es untuk memastikan bahwa memang ada hujan es.

PONTIANAK, KOMPAS — Hujan es turun di Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat, Sabtu (22/8/2020) malam. Sejumlah warga mengatakan hal itu baru pertama kali terjadi. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika, hingga Minggu (23/8/2020) pagi, masih menganalisis peristiwa tersebut.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Kabupaten Sekadau Matius Jon, Sabtu (22/8/2020) malam, menuturkan, hujan es di kota Sekadau terjadi pada Sabtu malam selama 5 menit. Bunyi hujan lumayan keras.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan
Terjadi galat saat memproses permintaan.
Artikel Terkait
Belum ada artikel
Iklan
Terpopuler