Iklan
Pemkot Tegal Umumkan 28 Kasus Baru, Mayoritas Tenaga Kesehatan
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Tegal mengumumkan penambahan 28 kasus positif di daerahnya. Sebanyak 24 di antaranya tenaga kesehatan. Gubernur Jateng minta semua daerah tetap waspada dan gencarkan tes.
TEGAL, KOMPAS β Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Tegal, Jawa Tengah, mengumumkan penambahan kasus positif di wilayahnya, Jumat (7/8/2020). Dari 28 kasus baru, 24 kasus adalah tenaga kesehatan. Kasus positif ini bagian dari data yang sebelumnya telah dirilis Dinas Kesehatan Jawa Tengah, Kamis (6/8/2020).
Setelah bungkam beberapa hari terakhir, Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal akhirnya mengumumkan penambahan kasus positif baru di daerahnya. Jumlah kasus baru yang diumumkan pada Jumat petang 28 orang.