Iklan
Kopi Gunung Malang Purbalingga Berpotensi Dikembangkan
Kopi arabika dari Gunung Malang di Desa Serang, Kabupaten Purbalingga, berpotensi dikembangkan. Penanaman kopi masih tersebar dan berada di antara lahan sayuran. Pemkab Purbalingga kini mewacanakan wisata edukasi kopi.
PURBALINGGA, KOMPAS β Kopi varietas arabika Gunung Malang di Desa Serang, Kecamatan Karangreja, Purbalingga, Jawa Tengah, berpotensi dikembangkan. Saat ini baru sekitar 63 hektar lahan yang ditanami kopi dengan produksi sekitar 20 ton setahun. Kopi menjadi tambahan penghasilan warga yang selama ini mengandalkan tanaman sayur.
Pemerintah Kabupaten Purbalingga mendorong produk lokal ini menjadi ikon kabupaten serta menyiapkan wisata kopi di Gunung Malang yang merupakan salah satu jalur pendakian menuju Gunung Slamet.