Iklan
Kakorlantas Periksa Kesiapan Tol Pemalang-Semarang
PEMALANG, KOMPAS - Kakorlantas Mabes Polri Irjen (Pol) Refdi Andri memeriksa kesiapan operasional Tol Trans-Jawa di ruas Jakarta-Semarang, Senin (17/12). Menurut rencana Presiden Joko Widodo akan meresmikan ruas Tol Pemalang-Semarang pada 20 Desember 2018.
Tim liputan Kompas yang mengikuti rombongan di Tol Pemalang-Semarang, kondisi jalan terlihat mulus dengan marka jalan, pagar pembatas bahu jalan, dan pemisah jalur sudah berdiri kokoh.