logo Kompas.id
β€Ί
Metropolitanβ€ΊSiswa yang Lolos PPDB Bersama ...
Iklan

Siswa yang Lolos PPDB Bersama di Jakarta Tidak Bisa Mengundurkan Diri

Siswa yang lolos PPDB Bersama 2024 wajib menamatkan studinya dan tidak boleh tinggal kelas.

Oleh
ATIEK ISHLAHIYAH AL HAMASY
Β· 1 menit baca
Petugas melayani keluhan warga pada hari terakhir prapendaftaran PPDB di SMAN 70, Jakarta, Rabu (5/6/2024).
KOMPAS/FAKHRI FADLURROHMAN

Petugas melayani keluhan warga pada hari terakhir prapendaftaran PPDB di SMAN 70, Jakarta, Rabu (5/6/2024).

JAKARTA, KOMPAS β€” Peserta yang lulus Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB Bersama di DKI Jakarta wajib untuk mendaftar ulang dan mengikuti pembelajaran di sekolah swasta pilihannya. Jika siswa itu mengundurkan diri dari sekolah tersebut, nama siswa itu akan di-blacklist dari seleksi dan tidak bisa lagi mengikuti PPDB tahun selanjutnya.

Kepala Bidang SMA Dinas Pendidikan DKI Jakarta Ali Mukodas menyebut kebijakan ini bersifat mutlak dan wajib. Alasan dilarangnya pengunduran diri bagi siswa yang sudah lulus seleksi PPDB Bersama disebabkan oleh asas perjanjian yang mengikat antara siswa dengan sekolah dan pemerintah.

Editor:
MARIA SUSY BERINDRA
Bagikan