DKI Jakarta Siapkan 2.428 Bus untuk Arus Mudik dan Balik Lebaran
Ribuan bus AKAP untuk mengangkut pemudik Lebaran dari Jakarta akan berangkat dari empat terminal utama. Dishub DKI mengoperasikan pula bus perkotaan dan pengumpan yang memudahkan pemudik menuju dan dari terminal.
JAKARTA, KOMPAS β Dinas Perhubungan DKI Jakarta bersiap menyelenggarakan angkutan darat untuk angkutan Lebaran 2023 dari wilayah DKI Jakarta menuju sejumlah wilayah. Sebanyak 2.428 bus antarkota antarprovinsi akan beroperasi melayani angkutan Lebaran.
Kepala Bidang Angkutan Jalan Dinas Perhubungan DKI Jakarta Yayat Sudrajat, Kamis (30/3/2023), mengatakan, untuk angkutan Lebaran 2023, Dishub DKI memastikan bukan hanya angkutan antarkota yang siap beroperasi, tetapi angkutan dalam kota yang akan mengangkut pemudik ke sejumlah terminal juga siap.