Iklan
PPKM Level 3 Batal, Satgas Kota Bogor Tetap Awasi Ketat Mobilitas Warga
Selain mengawasi mobilitas warga menjelang libur akhir tahun, Satgas Covid-19 Kota Bogor juga menargetkan capaian vaksinasi 90 persen pada akhir tahun ini.
BOGOR, KOMPAS — Meski pemerintah pusat membatalkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM level 3 saat libur Natal dan Tahun Baru 2022, Satuan Tugas Covid-19 Kota Bogor tetap mengawasi ketat kepatuhan warga dalam menerapkan protokol kesehatan.
Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan, meski pemerintah pusat membatalkan keputusan PPKM level 3, bukan berarti tidak ada pengawasan aktivitas kegiatan masyarakat. Kewaspadaan menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2022 tetap menjadi perhatian, apalagi pada masa tersebut Kota Bogor diperkirakan ramai dikunjungi wisatawan.