Ancam Penggal Polisi jika Rizieq Ditangkap, DB Ditangkap Polisi
Setiap ujaran kebencian perlu ditindaklanjuti dengan penegakan hukum agar pola-pola sejenis tidak melahirkan banalitas masyarakat.
JAKARTA, KOMPAS — Personel Kepolisian Daerah Metro Jaya meringkus DB alias MU karena menyebarkan video pernyataannya bahwa akan memenggal kepala polisi jika Pemimpin Front Pembela Islam Muhammad Rizieq Shihab ditangkap. Keterangan sementara, pelaku mengaku sebagai penggemar Rizieq.
”Motifnya adalah ngefans katanya. Kami masih mendalami terus yang bersangkutan ini siapa dengan beraninya menyampaikan seperti itu,” ucap Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus, Senin (14/12/2020), dalam konferensi pers di Jakarta. Sejauh ini, DB mengaku hanya simpatisan FPI dan bukan bagian dari organisasi tersebut.