Pemudik Dua Gelombang Libur Panjang Diimbau Hindari Waktu Kembali Bersamaan
Sebagian pemudik yang meninggalkan Jakarta dalam periode libur panjang HUT RI belum kembali, sedangkan pada periode libur panjang Tahun Baru Islam, ada tambahan pemudik lagi yang keluar Ibu Kota.
JAKARTA, KOMPAS β Sebagian pemudik yang meninggalkan Jakarta pada libur panjang Hari Ulang Tahun Ke-75 RI akhir pekan lalu diperkirakan belum kembali hingga masuk masa libur panjang akhir pekan ini, seiring libur Tahun Baru Islam 1442 Hijriah, Kamis (20/8/2020). Para pemudik dari kedua periode libur panjang ini pun diimbau menghindari pulang dalam waktu bersamaan, terutama pada hari Minggu (23/8/2020).
Kerentanan penumpukan jumlah kendaraan dalam arus balik ke Jakarta tecermin dari data PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Jumlah pemudik dari periode libur panjang HUT RI yang kembali ke Jakarta belum menyamai jumlah yang meninggalkan Jakarta sebelumnya. Sementara pada periode libur panjang Tahun Baru Islam 1442 H, ada ratusan ribu kendaraan lagi yang keluar Ibu Kota.