Pemudik Idul Adha dari Terminal Bekasi Naik 10 Persen
Menjelang Idul Adha, gelombang arus mudik ke daerah dari Kota Bekasi meningkat. Warga yang bepergian diimbau mematuhi protokol kesehatan.
BEKASI, KOMPAS β Pergerakan orang ke luar Kota Bekasi, Jawa Barat, menjelang Idul Adha 1441 Hijriah dari Terminal Induk Bekasi meningkat 10 persen selama dua hari terakhir. Pelaku perjalan dari Kota Bekasi paling banyak menuju daerah tujuan Jawa Barat dan Sumatera.
Kepala Terminal Induk Bekasi Kurniawan mengatakan, selama dua hari terakhir ada peningkatan penumpang pengguna bus antarkota antarprovinsi (AKAP) ke daerah tujuan Jawa Barat, seperti Ciamis, Indramayu, dan Cirebon, serta Sumatera, terutama Padang. Jumlah penumpang yang bepergian ke luar daerah dari Terminal Bekasi diperkirakan meningkat 10 persen.