Iklan
Polisi Mengimbau Pendukung Tetap Tenang
JAKARTA, KOMPAS β Polisi mengimbau pendukung pasangan calon kepala daerah yang unggul versi hitung cepat tetap tenang. Hal itu demi menjaga suasana pasca-pilkada serentak di wilayah Polda Metro Jaya yang berlangsung aman terkendali.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono, Kamis (28/6/2018), mengatakan, masyarakat diharapkan tenang sambil menunggu hasil penghitungan suara yang resmi dari KPU.