Iklan
Harkitnas, Jangan Lupakan Kedaulatan Digital
JAKARTA, KOMPAS — Peringatan Hari Kebangkitan Nasional menjadi momentum untuk melakukan introspeksi terhadap kedaulatan digital di Indonesia. Hingga saat ini, Indonesia masih dianggap pasar besar untuk segala jenis produk dibandingkan dengan daerah tujuan industri teknologi informasi komunikasi.
Hal itu diungkapkan Ketua Umum Masyarakat Telematika (Mastel) Indonesia Kristiono di sela-sela peringatan ulang tahun pertama Koperasi Digital Indonesia Mandiri yang juga bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas), Sabtu (20/5), di Gedung SMESCO, Jakarta.