Tak Ada yang Benar-benar Siap Menghadapi Covid-19
Penyebaran virus korona baru yang sangat masif membuat sejumlah negara keteteran mengendalikannya. Apa yang dilakukan Pemerintah China dan Singapura bisa ditiru.
Tidak ada satu negara pun yang betul-betul siap menghadapi penyebaran virus korona baru yang merupakan ”peristiwa terbesar” abad ini. Meski demikian, langkah China dan Singapura bisa dicontoh dalam melacak penularan virus yang menyebabkan penyakit Covid-19.
”Tidak ada cara yang bisa sama persis dilakukan untuk mencegah dan mengendalikan virus SARS-CoV-2. Namun, apa yang dilakukan China dan Singapura bisa ditiru, yakni menutup daerah tempat terjadi penularan dari manusia ke manusia serta aktif melacak orang-orang yang pernah kontak dekat dengan orang terkonfirmasi positif Covid-19,” kata Perwakilan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) untuk Indonesia, N Paranietharan.