Iklan
Kami Ingin Aman di Dalam Stadion
Kepedihan atas Tragedi Kanjuruhan di Malang, Jawa Timur, menyisakan pesan, siapa pun yang datang ke stadion harus terjamin keamanan dan keselamatannya.
Muhammad Abdul Rochim (54) masih terpukul atas kejadian yang menimpa putri sulungnya, Novita Putri (19), pascatragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, 1 Oktober 2022. Ia enggan membahas soal pertandingan Arema FC melawan Persebaya yang berakhir tragis tersebut.
Abdul menanti kesembuhan Novita, yang pada Senin (21/11/2022) diizinkan meninggalkan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Saiful Anwar, Kota Malang.