Gaya Hidup Pemimpin Negara
Meneladan Mark Rutte, Pemimpin yang Telah Cukup dengan Dirinya Sendiri
Rutte pensiun dengan sederhana. Sejumlah pemimpin negara hidup secukupnya. Pemimpin rendah hati dicintai rakyatnya.

Mantan Perdana Menteri Belanda Mark Rutte berswafoto dengan seorang warga saat meninggalkan Binnenhof di Den Haag. Foto diambil di Den Haag, Belanda, Rabu (26/6/2024), saat ia masih menjabat sebagai perdana menteri.
Setelah mengabdi sebagai Perdana Menteri Belanda selama 14 tahun, Mark Rutte meninggalkan kantornya hanya dengan bersepeda. Tidak ada acara serah terima jabatan yang meriah, tidak ada pesta. Ia pun pulang ke rumah dengan tanpa pengawalan atau rombongan yang mengantarnya.
Baca juga: Rutte Menyetir Sendiri Saat Serahkan Surat Pengunduran Diri kepada Raja Belanda