logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊKapal Karam di Samudra Hindia,...
Iklan

Kapal Karam di Samudra Hindia, 17 Pelaut Indonesia Hilang

Kapal terpantau meninggalkan Cape Town, Afrika Selatan, pada 3 Mei 2023. Menurut rencana, kapal itu menuju Busan, Korea Selatan. Di tengah pelayaran, kapal dilaporkan karam di lepas pantai Maladewa.

Oleh
KRIS MADA
Β· 1 menit baca
Polisi memasang spanduk imbauan bahaya pemberangkatan ilegal pekerja migran di Batam, Kepulauan Riau, Kamis (27/4/2023). Kepulauan Riau salah satu pintu pemberangkatan pekerja migran Indonesia, termasuk yang bekerja di kapal ikan asing.
HUMAS POLDA KEPRI

Polisi memasang spanduk imbauan bahaya pemberangkatan ilegal pekerja migran di Batam, Kepulauan Riau, Kamis (27/4/2023). Kepulauan Riau salah satu pintu pemberangkatan pekerja migran Indonesia, termasuk yang bekerja di kapal ikan asing.

BEIJING, RABU β€” Pelaut Indonesia yang bekerja di kapal asing kembali hilang. Kali ini, 17 pelaut Indonesia termasuk dalam daftar 39 awak kapal Lupeng Yuanyu 028 yang karam di Samudra Hindia. Hingga Rabu (17/5/2023) sore, tim penyelamat belum menemukan satu pun awak kapal ikan China itu.

Kapal diawaki 17 warga China, 5 warga Filipina, dan 17 warga Indonesia. Perusahaan yang mengoperasikannya ialah Penglai Jinglu Fishery, berpusat di Shandong, China.

Editor:
FX LAKSANA AGUNG SAPUTRA
Bagikan