logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊPascapenyerbuan Mesjid Al...
Iklan

Pascapenyerbuan Mesjid Al Aqsa, Ratusan Warga Palestina Ditahan Israel

Lebih dari 350 orang warga Palestina ditahan setelah aparat keamanan Israel menyerbu ke dalam Masjid Al Aqsa, Rabu (5/4/2023) pagi, yang berujung pada bentrok. Pemerintah Israel berjanji akan membalas serangan dari Gaza.

Oleh
MAHDI MUHAMMAD, LUKI AULIA
Β· 1 menit baca
Polisi Israel berjaga di halaman kompleks masjid Al-Aqsa, Jerusalem pada Rabu (5/4/2023).
AP/MAHMOUD ILLEAN

Polisi Israel berjaga di halaman kompleks masjid Al-Aqsa, Jerusalem pada Rabu (5/4/2023).

Tel Aviv, Rabu β€” Aparat keamanan Israel menangkap lebih 350 warga Palestina setelah polisi bersenjata lengkap menyerbu ke dalam Masjid Al Aqsa, Rabu (5/4/2023), yang mengakibatkan perlawanan dari jemaah yang tengah berada di dalam mesjid. Aparat Israel beralasan terpaksa masuk ke dalam masjid untuk mengusir para penghasut dan orang yang memprovokasi warga yang tengah berada di dalam masjid serta membarikade diri mereka dengan petasan, tongkat hingga batu.

Penyerbuan aparat keamanan Israel ke warga Palestina yang tengah berada di dalam masjid mendapat kecaman dari berbagai pihak. Sekretaris Jenderal PLO (Organisasi Pembebasan Palestina) Hussein al-Sheikh, mengecam tindakan itu dan mendorong dunia internasional untuk bertindak.

Editor:
BONIFASIUS JOSIE SUSILO HARDIANTO
Bagikan