Kena Sanksi Ekonomi China, Lituania Kaji Ulang Taiwan
Lituania terus ditekan China terkait hubungan mereka dengan Taiwan. Belakangan, Lituania tengah berpikir ulang tentang kebijakannya dengan Taiwan itu.
VILNIUS, KAMIS β Lituania tengah berupaya mengembalikan derajat hubungan diplomatiknya dengan China. Besarnya tekanan βhukumanβ ekonomi adidaya baru dunia itu menyebabkan Lituania berpikir ulang atas kebijakannya terhadap Taiwan. Dalam internal pemerintahannya, Lituania tengah berpikir untuk mengembalikan kantor perwakilannya di Taiwan, dari kedutaan besar ke status sebelumnya, yakni kantor urusan perdagangan dan ekonomi.
Menteri Luar Negeri Lituania Gabrielius Landsbergis, pekan lalu, mengusulkan kepada Presiden Gitanaz Nauseda agar mengembalikan nama kantor perwakilan Lituania di Taipei menjadi kantor perdagangan, bukan kedutaan besar. Kepala wadah pemikir Pusat Kajian Eropa Timur Vilnius, Linas Kojala, menjelaskan, ini adalah langkah aman yang bisa ditempuh Lituania.