Iklan
China Imbau Semua Perantau Tidak Mudik Imlek
Rantai pasok global terganggu kala puluhan kota di China menjalani isolasi massal pada 2020. Agar tidak terulang, China mengimbau pekerja migran tidak mudik Imlek untuk mencegah lonjakan Covid-19.
BEIJING, JUMAT โ Pemerintah China mengimbau para perantau atau pekerja migran tidak mudik selama Imlek. Imbauan itu untuk mencegah terjadi lonjakan penularan Covid-19, yang saat ini tercatat mulai meningkat. Bahkan, sebagian warga kota di China utara kembali menjalani isolasi mandiri di rumah-rumah mereka.
Seperti dilaporkan Reuters, Jumat (15/1/2021), Pemerintah Daerah Ningbao mengirimkan edaran kepada pengelola pabrik di provinsi itu. Pemda Ningbao mengingatkan bahwa pesanan dari luar negeri sedang meningkat.