logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊLebanon Desak PBB Sikapi...
Iklan

Lebanon Desak PBB Sikapi Pelanggaran Wilayah Udara oleh Israel

Presiden Lebanon Michel Aoun meminta PBB untuk menindak Israel karena telah berulang kali melanggar wilayah udaranya.

Oleh
Mahdi Muhammad
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/3WlekXDabBCALgQiid670M3wN3o=/1024x675/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F10%2FLEBANON-ISRAEL-CONFLICT-BORDER_92429832_1602722192.jpg
AFP/MAHMOUD ZAYYAT

Pada foto 14 Oktober 2020 ini tampak kapal milik Pasukan Sementara PBB di Lebanon (UNIFIL) tengah berjaga di wilayah laut Naqura, perbatasan Lebanon-Israel.

BEIRUT, RABU β€” Lebanon mendesak Perserikatan Bangsa-Bangsa agar menindak Israel yang secara terang-terangan melanggar wilayah udaranya.  Bahkan, pesawat tempur dan nirawak Israel tidak saja sekadar melintas, tetapi diduga juga melakukan aktivitas pengintaian terhadap seluruh wilayah Lebanon.

Presiden Lebanon Michel Aoun, Selasa (12/1/2021) waktu setempat, mendesak PBB untuk mengecam agresi dan pelanggaran kedaulatan wilayah udara negaranya. Presiden Aoun juga mendesak PBB untuk mengeluarkan resolusi penghentian permusuhan di antara kedua negara setelah konflik tahun 2006.

Editor:
Pascal Bin Saju
Bagikan