logo Kompas.id
InternasionalIlmuwan Nuklir Iran Dibunuh...
Iklan

Ilmuwan Nuklir Iran Dibunuh dalam Operasi dengan Tingkat Kesulitan Tinggi

Dewan Keamanan Nasional Tertinggi Iran mengungkap pembunuhan ilmuwan nuklir Iran Mohsen Fakhrizadeh dilakukan dalam operasi dengan tingkat kesulitan tinggi, dengan peralatan elektronik yang dikendalikan dari jarak jauh.

Oleh
Mahdi Muhammad
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/XnFdpDfscWq_QTs-4n_3vIlh-RA=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2FTOPSHOT-IRAN-NUCLEAR-ATTACK-FUNERAL_93289709_1606795531.jpg
HAMED MALEKPOUR / TASNIM NEWS / AFP

Anggota pasukan Iran berdoa di samping jenazah ilmuwan nuklir Iran, Mohsen Fakhrizadeh, dalam upacara pemakaman di kompleks Masjid Imamzadeh Saleh di Teheran utara, Senin (30/11/2020).

TEHERAN, SELASA — Jenazah ilmuwan nuklir terkemuka Iran, Mohsen Fakhrizadeh, yang tewas dibunuh dalam penyergapan di luar Teheran pada pekan lalu, telah dimakamkan di kompleks Masjid Emamzade di Teheran utara, Senin (30/11/2020). Tidak lama setelah pemakaman itu, Dewan Keamanan Nasional Tertinggi Iran mengungkapkan versi baru terjadinya pembunuhan Fakhrizadeh dan keterlibatan organisasi warga Iran di pengasingan. Diungkapkan juga keterlibatan intelijen dan komunitas Israel di Iran.

Ali Samkhani, Sekretaris Dewan Keamanan Nasional Tinggi Iran, kepada stasiun televisi pemerintah, mengatakan bahwa operasi pembunuhan Fakhrizadeh adalah operasi pembunuhan yang memiliki tingkat kesulitan tinggi dan menggunakan peralatan elektronik dari jarak jauh. ”Tidak ada individu yang terlibat atau terlihat langsung di lapangan,” katanya.

Editor:
samsulhadi
Bagikan