Iklan
Alat Pendeteksi Gangguan Tiroid Berbasis Nuklir
Peneliti BRIN mengembangkan alat berbasis nuklir, Thyroid Uptake, untuk mendeteksi gangguan tiroid yang lebih efisien.
Gangguan tiroid bisa menyerang segala usia. Akan tetapi, kesadaran serta deteksi akan gangguan tersebut masih sangat rendah. Secara global diperkirakan ada 200 juta orang di seluruh dunia yang mengalami gangguan tiroid, tetapi lebih dari 50 persen penderitanya tidak terdiagnosis.
Terdapat beberapa jenis gangguan tiroid, antara lain hipotiroid dan hipertiroid. Kondisi hipotiroid terjadi apabila hormon yang dihasilkan kelenjar tiroid kurang, sedangkan kondisi hipertiroid terjadi apabila hormon yang dihasilkan berlebihan.