Kalender Hijriah
Idul Fitri 2024 Kemungkinan Besar Sama
Meski mengawali Ramadhan berbeda, umat Islam Indonesia tahun ini kemungkinan ber-Idul Fitri bersama, Rabu (10/4/2024).

Hilal awal bulan Hijriah.
Meski menggunakan kriteria berbeda, sejumlah metode hisab menunjukkan Idul Fitri 1 Syawal 1445/2024 akan jatuh pada Rabu (10/4/2024). Sebagian ormas Islam masih akan memvalidasi hasil penghitungan itu melalui rukyat atau pengamatan hilal pada Selasa (9/4/2024) petang, tetapi kemungkinan besar hasilnya tidak akan berbeda.
Kalender Hijriah 1445 H/2024 yang dikeluarkan Kementerian Agama (Kemenag), Muhammadiyah, Nahdlatul Ulama (NU), dan Persatuan Islam (Persis) menunjukkan Idul Fitri 1 Syawal 1445 H jatuh pada Rabu (10/4/2024). Kalender ini sama-sama disusun berdasarkan hasil hisab atau penghitungan walau kriteria awal bulan Hijriah yang digunakan berbeda.
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 8 dengan judul "Idul Fitri Kemungkinan Besar Sama".
Baca Epaper Kompas