Riset
Pemetaan Lembaga Riset Non-pemerintah Dorong Produktivitas Hasil Riset
BRIN meluncurkan aplikasi Sistem Registrasi Lembaga Riset atau Sebaris untuk memetakan sejumlah lembaga riset non-pemerintah dalam negeri.

Acara peluncuran aplikasi Sistem Registrasi Lembaga Riset (Sebaris) di Jakarta, Selasa (16/5/2023).
JAKARTA, KOMPAS —Badan Riset dan Inovasi Nasional meluncurkan aplikasi Sistem Registrasi Lembaga Riset atau Sebaris, Selasa (16/5/2023). Aplikasi ini untuk meregistrasi dan memetakan lembaga-lembaga riset non-pemerintah dalam negeri. Upaya ini diharapkan menjadi langkah awal untuk mendorong produktivitas dan hasil riset yang lebih efisien.
Kepala BRIN Laksana Tri Handoko menjelaskan, data yang telah dipetakan akan menjadi dasar bagi pembuatan kebijakan pembangunan nasional di bidang sains, teknologi, dan inovasi.