Iklan
Belum Semua Penyandang Disabilitas Terdata
Belum semua penyandang disabilitas terdata, antara lain, karena terhambat stigma negatif. Di sisi lain, data yang dihimpun berbagai institusi juga belum sinkron.
JAKARTA, KOMPAS β Belum semua penyandang disabilitas di Indonesia terdata. Pendataan terhalang stigma negatif terhadap penyandang disabilitas, kondisi geografis, hingga data tidak sinkron. Padahal, data ini penting agar difabel dapat mengakses layanan dasar seperti pendidikan dan kesehatan.
Ketua Komisi Nasional Disabilitas Dante Rigmalia mengatakan, sebagian besar penyandang disabilitas belum terdata. Menurut perkiraan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), persentase penyandang disabilitas di Indonesia sebanyak 10 persen dari total jumlah penduduk.