logo Kompas.id
β€Ί
Humanioraβ€ΊVaksinasi Covid-19 untuk Orang...
Iklan

Vaksinasi Covid-19 untuk Orang dengan HIV Belum Optimal

Orang dengan HIV merupakan kelompok rentan yang harus dilindungi dari penularan Covid-19. Perlindungan ini dapat diberikan melalui vaksinasi.

Oleh
DEONISIA ARLINTA
Β· 1 menit baca
Petugas memeriksa sampel darah saat pemeriksaan HIV/AIDS gratis dalam rangka memperingati Hari AIDS Sedunia di Indramayu, Jawa Barat, awal Desember 2018. Pemeriksaan tersebut dilakukan untuk mengetahui sejak dini penyebaran HIV/AIDS di masyarakat.
ANTARA FOTO/DEDHEZ ANGGARA

Petugas memeriksa sampel darah saat pemeriksaan HIV/AIDS gratis dalam rangka memperingati Hari AIDS Sedunia di Indramayu, Jawa Barat, awal Desember 2018. Pemeriksaan tersebut dilakukan untuk mengetahui sejak dini penyebaran HIV/AIDS di masyarakat.

JAKARTA, KOMPAS β€” Orang dengan HIV merupakan kelompok yang rentan tertular Covid-19. Risiko perburukan dan kematian lebih besar dibandingkan dengan orang tanpa HIV. Sementara itu, cakupan vaksinasi pada kelompok ini belum juga optimal. Perlu dorongan bersama untuk meningkatkan cakupan vaksinasi Covid-19 kepada orang dengan HIV.

Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Kementerian Kesehatan Imran Pambudi saat dihubungi di Jakarta, Kamis (1/12/2022), mengatakan, vaksinasi Covid-19 amat dibutuhkan untuk kelompok berisiko, termasuk orang dengan HIV. Karena itu, vaksinasi harus segera dilengkapi hingga dosis penguat.

Editor:
ICHWAN SUSANTO
Bagikan