OMICRON
Kasus Covid-19 di Jatim Mulai Meninggi, Protokol Kesehatan dan Vaksinasi Jadi Kunci
Jumlah kasus konfirmasi positif Covid-19 baru meningkat signifikan di Jawa Timur sejak awal November 2022.
/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2021%2F09%2F20%2Fcf592290-cb39-449e-83a0-c653faaaebed_jpg.jpg)
Kepala Kepolisian Resor Kota Sidoarjo Komisaris Besar Kusumo Wahyu Bintoro membagikan masker dalam acara sosialisasi protokol kesehatan kepada pengendara kendaraan bermotor, Senin (20/9/2021), di Sidoarjo, Jawa Timur.
SURABAYA, KOMPAS — Jumlah kasus konfirmasi positif Covid-19 baru meningkat signifikan di Jawa Timur sejak awal November 2022. Masyarakat diminta kembali menegakkan protokol kesehatan dan segera menjalani vaksinasi dosis penguat sebagai kunci menekan laju sebaran Covid-19 seiring masuknya Omicron subvarian XBB.
Juru bicara Satuan Tugas Covid-19 Jatim, Makhyan Jibril Alfarabi, mengatakan, hingga Jumat (5/11/2022), tercatat 616.397 kasus konfirmasi positif Covid-19 di wilayahnya. Dari jumlah tersebut, terdapat 2.011 kasus aktif.