logo Kompas.id
β€Ί
Humanioraβ€ΊKajian Hewan Komodo Melibatkan...
Iklan

Kajian Hewan Komodo Melibatkan Peneliti Universitas Nusa Cendana

Universitas Nusa Cendana Kupang melakukan kerja sama dengan Balai TN Komodo untuk meneliti hewan komodo di sana. Penelitian juga terhadap hewan mirip komodo di Pota, Lembor, dan Riung, di Ngada dan Manggarai barat.

Oleh
KORNELIS KEWA AMA
Β· 1 menit baca
Meski didatangi pengunjung, hewan komodo tidur seperti biasa, tidak merasa terganggu. Mungkin saja komodo di Pulau Komodo sudah terbiasa dengan manusia yang datang setiap hari. Apakah perilaku komodo di sini sama dengan hewan mirip komodo di Pota, dan Lembor, daratan Flores, atau tidak, akan diteliti Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang.
ISMAIL ZAKARIA

Meski didatangi pengunjung, hewan komodo tidur seperti biasa, tidak merasa terganggu. Mungkin saja komodo di Pulau Komodo sudah terbiasa dengan manusia yang datang setiap hari. Apakah perilaku komodo di sini sama dengan hewan mirip komodo di Pota, dan Lembor, daratan Flores, atau tidak, akan diteliti Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang.

LABUAN BAJO, KOMPAS β€” Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat atau LPPM Universitas Nusa Cendana Kupang menandatangani perjanjian kerja sama dengan Balai Taman Nasional Komodo guna melakukan penelitian terhadap hewan Komodo di kawasan TN Komodo dan sekitarnya. Hasil penelitian LPPM dikoordinasikan dengan Pemprov NTT.

Ketua LPPM Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang, Nusa Tenggara Timur, Damianus Adar, yang sedang tugas dinas di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Sabtu (13/8/2022), mengatakan, hewan komodo perlu diteliti secara ilmiah.

Editor:
AGNES BENEDIKTA SWETTA BR PANDIA
Bagikan