Kasus Suspek Cacar Monyet Diselidiki
Satu kasus suspek cacar monyet dilaporkan di Pati, Jawa Tengah. Penyelidikan epidemiologi sedang dilakukan. Pemeriksaan pun masih berjalan untuk memastikan status penularan dari kasus tersebut.
JAKARTA, KOMPASโ Kementerian Kesehatan melaporkan adanya satu kasus supek cacar monyet di Pati, Jawa Tengah. Penyelidikan epidemiologi tengah dilakukan untuk memastikan adanya penularan penyakit menular tersebut.
Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan Maxi Rein Rondonuwu yang dihubungi di Jakarta, Rabu (3/8/2022), mengatakan, satu kasus suspek cacar monyet yang dilaporkan di Pati, Jawa Tengah, telah dirawat di rumah sakit untuk ditangani sesuai tata laksana kasus cacar monyet. Sampel dari spesimen kasus itu juga sudah dikirim ke Laboratorium Penelitian Penyakit Infeksi Prof dr Sri Oemijati Badan Kebijakan Pembangunan Kesehatan (BKPK) Kementerian Kesehatan di Jakarta.