Iklan
Bagaimana Cegah Virus Korona? Mulailah dari Diri Sendiri
Presiden Joko Widodo mengumumkan secara resmi bahwa di Indonesia terdapat dua pasien yang positif terjangkit virus korona jenis baru. Bagaimana mencegah penularan virus ini? Semua bisa dimulai dari diri sendiri.
JAKARTA, KOMPAS β Setelah pengumuman kasus Covid-19 pertama di Indonesia, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mengimbau masyarakat untuk menjaga imunitas tubuh. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah mencuci tangan secara berkala dan menjaga etika bersin dan batuk.
Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Ari Fahrial mengatakan, mencegah infeksi virus korona dapat dilakukan dengan mencuci tangan secara berkala. Selain itu, penyebaran virus bisa dicegah dengan memperhatikan etika batuk dan bersin yang baik.