Pameran Otomotif
Optimisme Baru IIMS Hybrid 2021
Setelah absen pada tahun lalu dan hanya bisa berkutat dengan kegiatan virtual, pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021 akhirnya digelar kembali secara luring dan daring pada 15-25 April.

Pekerja menyelesaikan pembuatan stan (booth) salah satu peserta pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021 di hall Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (14/4/2021). Pameran otomotif ini akan berlangsung pada 15-25 April 2021 secara daring dan luring.
Setelah absen pada tahun lalu dan berkutat dengan kegiatan sebatas virtual, pameran otomotif Indonesia International Motor Show Hybrid 2021 akhirnya digelar kembali di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, 15-25 April 2021. Pameran siap digelar secara luring dan daring.
Protokol kesehatan dilakukan ketat terkait pandemi Covid-19, terutama prasyarat pembatasan jumlah pengunjung. Mekanisme penyelenggaraan luring sekaligus daring ini menjadi pertaruhan pertama yang dilakukan PT Dyandra Promosindo Tbk selaku penyelenggara pameran otomotif tersebut.
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 13 dengan judul "Optimisme Baru IIMS “Hybrid”".
Baca Epaper Kompas