logo Kompas.id
β€Ί
Gaya Hidupβ€ΊHati-hati, Peretas Manfaatkan ...
Iklan

Hati-hati, Peretas Manfaatkan Ketakutan Covid-19 untuk Sebar Spam!

Di tengah merebaknya pandemi global Covid-19 yang menuntut keterbukaan informasi, para penjahat siber menggunakan tema Covid-19 sebagai jalan masuk mengeksploitasi kelengahan dan kekhawatiran pengguna internet.

Oleh
satrio pangarso wisanggeni
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/2YmgMOaxi4tR4DTIFuzlADMUKcQ=/1024x655/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F01%2Fkompas_tark_10703344_13_0.jpeg
Kompas

Sejumlah firma keamanan siber menemukan kecenderungan bahwa para peretas memanfaatkan isu wabah Covid-19 untuk memperdaya calon korban.

Di tengah merebaknya pandemi Covid-19 di seluruh dunia, transparansi informasi dari pemerintah kepada masyarakat menjadi hal yang mutlak. Sebab, selain penyebaran informasi yang tidak akurat di media sosial, para hackers atau peretas mulai mengail di air keruh: menggunakan tema Covid-19 sebagai jalan masuk mengeksploitasi kelengahan dan kekhawatiran pengguna internet dunia.

Firma keamanan siber Recorded Future pada Kamis (12/3/2020) menyampaikan bahwa Covid-19 telah digunakan oleh banyak kelompok kriminal siber sebagai tema umpan phishing. Kelompok kriminal siber sering kali mencatut nama sejumlah organisasi yang tepercaya untuk meningkatkan kredibilitas.

Editor:
khaerudin
Bagikan