Uji Kendara
VW Tiguan Allspace, Sang Penantang dari Cikampek
Volkswagen ingin kembali mengulang kenangan manisnya di Indonesia. Tak hanya mendatangkan produk, tetapi mereka juga merakitnya di Cikampek, Jawa Barat. VW Tiguan Allspace digagas menjadi motor kebangkitan VW.
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F02%2F20200225MHD01_1582644555.jpg)
Volkswagen, melalui PT Garuda Mataram Motor, ingin mengulang kembali kesuksesannya dengan pasar otomotif di Indonesia dengan SUV anyarnya yang berkapasitas tujuh penumpang, VW Tiguan Allspace. Mereka merakit SUV Tiguan Allspace long wheel base ini di fasilitas milik PT Indomobil di Cikampek, Jawa Barat.
Volkswagen ingin kembali mengulang kenangan manisnya di Indonesia. Tidak hanya sekadar mendatangkan produk, tetapi mereka juga merakitnya di Cikampek, Jawa Barat. VW Tiguan Allspace digagas menjadi motor penggerak kebangkitan VW di Indonesia.
Pertengahan Juli 2019, bersamaan dengan perkenalan perdana VW Tiguan Allspace pada perhelatan Gaikindo Indonesia International Autoshow 2019, Johan Cendana, Chief Operating Officer PT Garuda Mataram Motor mengumumkan secara resmi bahwa perusahaan itu tak lagi mengimpor produk ini dari Jerman. Mulai Juli, SUV ini akan mulai diproduksi di National Assembly, fasilitas pabrik perakitan mobil milik Indomobil Group di Karawang.
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 18 dengan judul "Sang VW Penantang dari Cikampek".
Baca Epaper Kompas