FotografiFoto CeritaKemeriahan Imlek Milik Sesama ...
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO (RON)

Kemeriahan Imlek Milik Sesama Manusia

Semangat pluralisme antargolongan pada perayaan tahun baru China menjadi hakikat kebersamaan antar sesama serta membawa kebahagiaan dan manfaat bagi semua.

Oleh
RONY ARIYANTO NUGROHO
· 1 menit baca
Merayakan Tahun Baru Imlek 2569 di Kelenteng See Hien Kiong, Pondok, Kota Padang, Sumatera Barat, Jumat (16/2/2018) dini hari.
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO (RO

Merayakan Tahun Baru Imlek 2569 di Kelenteng See Hien Kiong, Pondok, Kota Padang, Sumatera Barat, Jumat (16/2/2018) dini hari.

Tahun Baru Imlek 2574 telah tiba. Pergantian tahun shio Macan Air ke tahun shio Kelinci Air ini jatuh pada Minggu (22/1/2023). Perayaan untuk menyambut Imlek telah terlihat di sejumlah sudut sejumlah kota di Indonesia.

Penyambutan Tahun Baru Imlek bukan hanya dilakukan oleh warga keturunan etnis Tionghoa. Harmonisasi budaya di Indonesia telah tumbuh di hampir seluruh warga Indonesia. Keceriaan dan kemeriahan lintas etnis pun terlihat setiap perayaan yang digelar.