FotografiFoto CeritaMerah Menyala di Margahayu
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Merah Menyala di Margahayu

Jalan Kenari 1 dan gang-gang sempit yang mengelilingi Kelenteng Hok Lay Kiong merah menyala oleh lampion menjelang Imlek.

Oleh
AGUS SUSANTO
· 1 menit baca

Bebeng membersihkan lelehan lilin merah yang masih menyala di altar Kelenteng Hok Lay Kiong, Margahayu, Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu (30/1/2022). Sudah lima tahun ia bekerja di kelenteng tersebut. Warga Tionghoa datang hanya untuk bersembahyang. Tidak ada kumpul-kumpul dan keramaian. Papan pengumuman bertuliskan ”Kelenteng Hok Lay Kiong tidak mengadakan acara perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2573/2022” dan ”Bagi umat yang selesai sembahyang dimohon segera pulang, tidak berkumpul di kelenteng” menempel di sejumlah dinding.

”Dua tahun perayaan Imlek dan Cap Go Meh sepi di sini, lilin yang akan menyala juga sudah berkurang, tak seperti tahun-tahun lalu sebelum pandemi Covid-19,” kata Bebeng menegaskan.

Lampion menyala mengelilingi Kelenteng Hok Lay Liong.
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Lampion menyala mengelilingi Kelenteng Hok Lay Liong.