Pasar Nantikan Efek Penurunan Suku Bunga ke Kinerja Industri
Penurunan suku bunga telah terjadi sesuai ekspektasi pelaku pasar modal. Kebijakan ekonomi lainnya dinanti industri.
JAKARTA, KOMPAS β Bank sentral di Indonesia maupun Amerika Serikat serentak memutuskan untuk menurunkan suku bunga pada Rabu (18/9/2024) untuk pertama kali sejak beberapa tahun terakhir. Pelaku pasar modal menantikan kebijakan ini berefek kepada kinerja industri di akhir tahun 2024.
Bank Indonesia (BI) resmi menurunkan nilai suku bunga acuan sebesar 25 basis poin (bps) menjadi 6 persen, pada Rabu siang. Pada hari yang sama atau Kamis (19/9/2024) dini hari, The Federal Reserve (The Fed), Bank Sentral Amerika Serikat, juga memutuskan pemangkasan suku bunga pertamanya dalam empat tahun terakhir sebesar 50 bps menjadi 4,75 persen-5 persen.