Gedung Perkantoran Hijau Makin Diminati
Permintaan perkantoran ramah lingkungan meningkat di tengah stagnasi pasar ruang sewa perkantoran.
JAKARTA, KOMPAS β Permintaan terhadap gedung perkantoran yang lebih ramah lingkungan cenderung meningkat di tengah stagnasi pasar gedung perkantoran. Gedung bersertifikasi hijau tidak hanya berkembang pada perkantoran grade A dan premium, tetapi juga mulai dibidik oleh gedung-gedung grade B.
Konsultan properti Knight Frank Indonesia, dalam paparan Jakarta Property Highlight H2-2023, merilis, permintaan gedung perkantoran yang menerapkan prinsip prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG) terus meningkat, terutama pascapandemi Covid-19. Ruang sewa perkantoran yang ramah lingkungan dan mengantongi sertifikat hijau (green building) umumnya diminati oleh perusahaan multinasional.