logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊBursa CPO Perluas Lokasi...
Iklan

Bursa CPO Perluas Lokasi Penyerahan Fisik hingga ke Papua

Sebanyak 19 lokasi penyerahan perdagangan fisik Bursa CPO disediakan untuk mempermudah perusahaan sawit berpartisipasi.

Oleh
ERIKA KURNIA
Β· 0 menit baca
Pekerja memonitor mesin tungku pemasak tandan buah segar kelapa sawit di pabrik PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) di Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Kamis (29/4/2021).
KOMPAS/RIZA FATHONI

Pekerja memonitor mesin tungku pemasak tandan buah segar kelapa sawit di pabrik PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) di Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Kamis (29/4/2021).

JAKARTA, KOMPAS β€” Bursa Berjangka Penyelenggara Pasar Fisik Minyak Sawit Mentah atau Bursa CPO kini memperluas lokasi penyerahan perdagangan fisik CPO, dari hanya di Sumatera, hingga ke wilayah Papua. Pengembangan ini dilakukan untuk meningkatkan partisipasi pengusaha sawit di bursa tersebut.

Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX) selaku penyelenggara bursa kini menambah 17 lokasi penyerahan CPO. Sebanyak 17 lokasi penyerahan CPO ini meliputi Teluk Bayur, Panjang Lampung, Talang Dukuh Jambi, Boom Baru Palembang, Kijing Pontianak, dan Bagendang Sampit. Kemudian, Pulau Baai Bengkulu, Meulaboh Aceh, Bumiharjo Pangkalan Bun, Trisakti Banjarmasin, Semayang Balikpapan, Maloy Kutai Timur, Mamuju, Manokwari, Bintuni, Jayapura, dan Merauke.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan