logo Kompas.id
EkonomiPembayaran Nontunai Nirsentuh ...
Iklan

Pembayaran Nontunai Nirsentuh Diterapkan 2024

Salah satu sistem pembayaran nontunai nirsentuh yang tengah diuji coba adalah metode ”multi lane free flow” di Jalan Tol Bali-Mandara. Sistem ini sudah diuji coba sejak November dan rencananya dimulai Maret 2024.

Oleh
BENEDIKTUS KRISNA YOGATAMA
· 0 menit baca
Ilustrasi gerbang tol.
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Ilustrasi gerbang tol.

JAKARTA, KOMPAS — Sistem pembayaran gerbang tol menggunakan kartu menurut rencana akan dihapuskan secara perlahan mulai 2024 dan diganti dengan pembayaran nontunai nirsentuh. Dengan sistem ini, pembayaran jalan tol akan tercatat langsung melalui satelit sehingga pengendara tidak perlu berhenti untuk tap kartu di gerbang tol. Selain mengurangi kepadatan, pengelola jalan tol juga bisa memperoleh data real time jumlah kendaraan dan identifikasi pengendara di jalan tolnya.

Anggota Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Unsur Pemangku Kepentingan, R Sony Sulaksono Wibowo, mengatakan, arah pengembangan sistem pembayaran di gerbang tol memang akan bergerak ke metode nontunai nirsentuh dan menggantikan sistem pembayaran dengan kartu.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan