logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊAnggaran Kementerian Keuangan ...
Iklan

Anggaran Kementerian Keuangan 2024 Diusulkan Rp 48,35 Triliun

Kementerian Keuangan mengajukan pagu indikatif sebesar Rp 48,35 triliun. Program Dukungan Manajemen mendapatkan alokasi anggaran Rp 45,49 triliun disusul dengan program Pengelolaan Pendapatan Negara Rp 2,48 triliun.

Oleh
Agustinus Yoga Primantoro
Β· 0 menit baca
Suasana Rapat Kerja Kementerian Keuangan bersama Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat, di Jakarta, Senin (12/6/2023). Rapat tersebut membahas mengenai rencana kerja dan anggaran serta rencana kerja pemerintah tahun anggaran 2024.
AGUSTINUS YOGA PRIMANTORO

Suasana Rapat Kerja Kementerian Keuangan bersama Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat, di Jakarta, Senin (12/6/2023). Rapat tersebut membahas mengenai rencana kerja dan anggaran serta rencana kerja pemerintah tahun anggaran 2024.

JAKARTA, KOMPAS β€” Kementerian Keuangan mengusulkan pagu indikatif anggaran sebesar Rp 48,35 triliun pada 2024. Berdasarkan alokasinya, program pengelolaan penerimaan negara dan program dukungan manajemen mendapatkan porsi paling banyak dari lima program lainnya. Ahli berpendapat jika alokasi anggaran perlu memperhatikan sektor lain yang dapat mendorong perekonomian.

Usulan pagu indikatif Kementerian Keuangan (Kemenkeu) tersebut disampaikan dalam Rapat Kerja bersama Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), di Jakarta, Senin (12/6/2023). Rapat tersebut membahas mengenai rencana kerja dan anggaran serta rencana kerja pemerintah pada tahun anggaran 2024.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan