logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊTak Ada Komunike, Aksi Konkret...
Iklan

Tak Ada Komunike, Aksi Konkret pun Jadi

Meski tanpa komunike, sejumlah kesepakatan dapat tercapai di level teknis kerja sama antaranggota G20. Kerja sama itu diarahkan untuk mendorong pemulihan ekonomi yang lebih inklusif bagi negara miskin dan berkembang.

Oleh
AGNES THEDOORA
Β· 1 menit baca
Spanduk bertemakan Presidensi G20 Indonesia terlihat di kawasan Karet Tengsin, Jakarta, Minggu (23/10/2022). Indonesia sudah memimpin G20 sejak 1 Desember 2021 dengan menggelar sejumlah pertemuan. KTT G20 akan berlangsung di Bali pada 15-16 November 2022 di tengah ketegangan geopolitik dan ancaman resesi global tahun depan.
KOMPAS/RADITYA HELABUMI

Spanduk bertemakan Presidensi G20 Indonesia terlihat di kawasan Karet Tengsin, Jakarta, Minggu (23/10/2022). Indonesia sudah memimpin G20 sejak 1 Desember 2021 dengan menggelar sejumlah pertemuan. KTT G20 akan berlangsung di Bali pada 15-16 November 2022 di tengah ketegangan geopolitik dan ancaman resesi global tahun depan.

BOGOR, KOMPAS – Konferensi Tingkat Tinggi G20 yang akan digelar di Bali pekan depan kemungkinan besar tidak berhasil menghasilkan komunike bersama pimpinan negara tentang situasi geopolitik terkini. Meski tak ada komunike, presidensi Indonesia mengejar titik temu untuk bersama-sama menjalankan program konkret di berbagai bidang.

Tanda-tanda kebuntuan sudah terlihat sejak rangkaian pertemuan kelompok kerja (working group) dan pertemuan menteri (ministerial meetings) selama satu tahun terakhir ini gagal mencapai konsensus dan komunike karena tidak ada titik temu antarnegara anggota G20 terkait ketegangan geopolitik dan imbasnya pada perekonomian global.

Editor:
BONIFASIUS JOSIE SUSILO HARDIANTO
Bagikan