logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊJalankan Peran Distributor...
Iklan

Jalankan Peran Distributor Minyak Goreng Curah, Bulog Tunggu Regulasi

Dalam mendistribusikan minyak goreng curah bersubsidi seharga Rp 14.000 per liter atau sesuai HET, Bulog bekerja sama dengan PT Pos Indonesia dan PT BGR Logistik Indonesia. Namun, mekanismenya masih menunggu regulasi.

Oleh
ADITYA PUTRA PERDANA
Β· 1 menit baca
Pekerja mengisi minyak goreng curah pesanan pembeli di agen minyak goreng curah di kawasan Cipete Utara, Jakarta Selatan, Senin (29/11/2021).
KOMPAS/PRIYOMBODO

Pekerja mengisi minyak goreng curah pesanan pembeli di agen minyak goreng curah di kawasan Cipete Utara, Jakarta Selatan, Senin (29/11/2021).

JAKARTA, KOMPAS β€” Perum Bulog bakal berperan sebagai distributor dalam menyalurkan minyak goreng curah bersubsidi seharga Rp 14.000 per liter di masyarakat. Kendati sudah siap, termasuk dalam bekerja sama dengan PT Pos Indonesia dan PT BGR Logistik Indonesia, Bulog saat ini masih menunggu regulasi yang akan mengatur mekanisme penyaluran.

Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso, dalam konferensi pers di Kator Pusat Bulog, Jakarta, Selasa (10/5/2022), mengatakan, dalam penugasan tersebut, Bulog akan mengambil alih peran para distributor yang selama ini ditunjuk produsen minyak goreng. Nantinya, produsen akan mengirim ke gudang-gudang Bulog di seluruh wilayah Indonesia.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan