Ekonomi Hijau Akan Mengalirkan Arus Investasi Global
Otoritas moneter dan sistem keuangan kini telah bergerak berdasarkan kewenangan masing-masing untuk mendorong kelancaran transisi ekonomi Indonesia menuju ekonomi hijau.
JAKARTA, KOMPAS β Perekonomian rendah karbon diyakini akan membuka keran aliran masuk investasi global sehingga dapat mengakselerasi pertumbuhan ekonomi nasional. Otoritas moneter dan sistem keuangan telah bergerak berdasarkan kewenangan masing-masing demi kelancaran transisi ekonomi Indonesia menuju ekonomi hijau.
Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) Destry Damayanti mengatakan, tuntutan global terhadap ekonomi hijau dan keuangan berkelanjutan semakin kuat. Kondisi ini membuat perekonomian Indonesia bakal rentan bila terlambat melakukan transisi menuju ekonomi hijau.