Ekonomi Tumbuh Positif di Puncak Pandemi, Bukti Adaptasi Kebiasaan Baru Berjalan Baik
Perekonomian nasional pada masa penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) ketat pada Juli-September tumbuh positif di angka 3,51 secara tahunan.
JAKARTA, KOMPAS — Proses adaptasi pola kegiatan masyarakat ditengarai telah terjadi di tengah pandemi Covid-19. Hal ini terlihat dari perekonomian Indonesia yang tumbuh positif 3,51 persen secara tahunan di tengah pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM. Kondisi ini dinilai menjadi modal sosial kuat bagi ekonomi Indonesia untuk terus tumbuh dan membaik. Namun, semua pihak mesti tetap waspada karena pandemi belum berakhir.
Indonesia berhasil mempertahankan pertumbuhan ekonomi di zona positif pada saat puncak pandemi Covid-19 menghebat pada Juli-September 2021. Seperti diketahui, pada triwulan III-2021 tersebut Indonesia menerapkan pembatasan ketat pergerakan masyarakat setelah berkali-kali mencatatkan kasus positif dan kematian harian tertinggi di dunia. Namun, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi pada kurun tersebut sebesar 3,51 persen secara tahunan (year on year) dan 1,55 persen secara triwulanan (quarter to quarter).