Pekerja Ingin Pencairan Manfaat Tapera Mudah
Penyelenggaraan Tabungan Perumahan Rakyat dimulai tahun depan untuk pegawai negeri sipil. Pekerja dari lembaga lain menyusul. Pekerja berharap pencairan tabungan lebih mudah.
JAKARTA, KOMPAS β Pekerja berharap kewajiban membayar iuran Tabungan Perumahan Rakyat diiringi kemudahan mencairkan manfaat tabungan simpanan. Ketentuan akhir kepesertaan dinilai mempersulit peserta untuk mengambil uang hasil tabungan yang menjadi hak pekerja.
Pasal 49 Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Tabungan Perumahan Rakyat menyebutkan, peserta berhak menerima pengembalian simpanan beserta hasil pemupukan dana pada akhir masa kepesertaan. Sementara Pasal 23 mengatur kepesertaan Tapera berakhir karena memasuki masa pensiun, mencapai usia 58 tahun, meninggal, dan tidak memenuhi kriteria sebagai peserta selama lima tahun berturut-turut.