logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊOperasional Pasar Tradisional ...
Iklan

Operasional Pasar Tradisional Diatur Bergiliran

Operasional pasar tradisional di Sidoarjo, Jawa Timur, akan diatur bergiliran untuk meminimalkan sebaran virus korona, setelah ditemukan tiga pedagang yang terkonfirmasi positif dan sejumlah pedagang reaktif Covid-19.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/EWz7G-fdKz-aXAxOuyQqo_DZyAY=/1024x652/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2F7cb2629a-1509-42e8-a8c0-c0b20b5dbe56_jpg.jpg
Kompas/Bahana Patria Gupta

Warga melewati pos tes cepat Covid-19 untuk pedagang di Pasar Larangan, Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (6/5/2020). Pengujian cepat dilakukan setelah satu pedagang di pasar tersebut positif Covid-19. Pedagang yang ikut tes cepat sebanyak 220 orang.

SIDOARJO, KOMPAS β€” Operasional pasar tradisional di Sidoarjo, Jawa Timur, akan diatur secara bergiliran untuk meminimalkan sebaran virus korona. Kebijakan ini diambil setelah ditemukan tiga pedagang yang terkonfirmasi positif dan sejumlah pedagang lainnya reaktif Covid-19.

Wakil Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Ainur Rohman mengatakan, pengaturan operasional pasar secara bergiliran diterapkan di seluruh pasar tradisional yang tersebar di wilayahnya, sebanyak 18. Misalnya, apabila hari ini Pasar Larangan beroperasi, Pasar Porong giliran tutup total.

Editor:
agnespandia
Bagikan