logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊPengembang Memanfaatkan...
Iklan

Pengembang Memanfaatkan Peluang

Oleh
Β· 1 menit baca

JAKARTA, KOMPAS β€” Kondisi industri properti di sektor residensial dan perkantoran yang lesu mesti dihadapi dengan berbagai penyesuaian. Pasar segmen menengah ke bawah sektor residensial menjadi peluang yang bisa dimanfaatkan seiring penurunan penjualan hunian menengah ke atas.

Selain itu, industri perdagangan elektronik atau e-dagang yang tumbuh pesat di Indonesia membuka peluang berupa kebutuhan sewa perkantoran.

Hal itu terungkap dalam laporan pasar properti triwulan II-2017 dan proyeksi industri properti oleh JLL Indonesia, Rabu (19/7), di Jakarta. "Di triwulan I dan II tahun ini, para pengembang mulai melakukan reposisi pasar. Mereka mulai masuk dan membuat produk untuk segmen menengah ke bawah dari yang sebelumnya hanya menengah ke atas. Itu berarti pengembang menyesuaikan dengan keinginan pasar, misalnya dengan membuat angsuran uang muka," kata Head of Advisory JLL Indonesia Vivin Harsanto.

Editor:
Bagikan